Perbedaan Logistik dan Supply Chain

  • July 9, 2018
529 529 Admin

Perbedaan Logistik dan Supply Chain

Mengenal Perbedaan Logistik dan Supply Chain – Tiga Permata Logistik

Perbedaan Logistik dan Supply Chain

Dilihat dari kegiatannya, logistik meliputi kegiatan pergudangan (warehouse), distribusi barang (distribution), transportasi barang (freight transportation), dan pengelolaan pesanan (sales order processing). Sementara itu, Supply Chain meliputi kegiatan Logistik diatas ditambah dengan beberapa kegiatan lagi seperti pembelian (Purchasing), pengadaan (Procurement), perencanaan kapasitas produksi (capacity planning), perencanaan pasokan (supply planning), dan perencanaan kebutuhan (forecast demand). Kegiatan yang terpenting dalam Supply Chain adalah bagaimana cara untuk menyeimbangkan Supply dan Demand.

Berdasarkan kegiatan yang dilakukan diatas, secara organisasi, seorang direktur supply chain biasanya akan membawahi bagian pengadaan (procurement), bagian logistik, bagian perencanaan pasokan (Supply Planning), bagian pengelolaan pesanan (Customer Order), dan bagian perencanaan penjualan (Demand Planning).

Dilihat dari sisi system informasi yang biasanya diimplementasikan, bagian logistik biasanya mempunyai system informasi yang disebut dengan WMS (Warehouse Management System) yang meliputi kegiatan pengelolaan gudang, penjadwalan transportasi, dan pengelolaan keluar masuk barang (inbound-outbound). Di cakupan yang lebih besar, Supply Chain biasanya melibatkan system informasi yang dinamakan ERP (Enterprise Resource Planning) yang meliputi berbagai kegiatan perencanaan mulai dari perencanaan material, penjadwalan produksi, perencanaan inventory, sampai dengan perencanaan penjualan. Karena banyaknya cakupan kegiatan perencanaan yang ada di dalam sistem informasi ERP, maka system informasi ini biasanya dipecah dalam beberapa modul. Untuk mengadopsi keseluruhan modul ERP tentu menyerap investasi yang sangat besar, sehingga banyak perusahaan memilih hanya membeli modul-modul tertentu yang dianggap perlu. Modul WMS biasanya merupakan salah satu bagian dari modul-modul ERP.

Oleh sebab itu, berbicara mengenai supply chain management, artinya kita berbicara mengenai manajemen rantai pasokan (supply) mulai dari hulu sampai ke hilir untuk memenuhi kebutuhan (demand) dimana logistik merupakan bagian di dalamnya.

Sumber : http://eduscm.com/2013/05/beda-logistik-dan-supply-chain-management/

PT. Tiga Permata Logistik
Jakarta :

Jl. Husein Sastranegara 81, Benda – Tangerang.
Telp. 021 – 22522573 / 021 – 22522578 / 082817069004
Whatsapp : 08113131300
Email : [email protected]
Surabaya :
Jalan Raya Waru KM 15,
Aloha, Gedangan – Sidoarjo
Telp. 031 – 8533130
Whatsapp : 08113478181
Email : [email protected]
Semarang :
Ruko B Ngaliyan Baru,
Jl. Prof. Hamka 110 Semarang
Telp. 024 – 7617353 / 081510501472
Email : [email protected]